Bengkulu – Fanny YS artis Kesenian Irama Minang (KIM) asal Sumatera Barat siap menggoyang warga Kota Bengkulu dalam acara Halal Bihalal sekaligus Pelantikan Pengurusan Dewan Pimpinan Daerah Ikatan Keluarga Solok (DPD IKS) Kota Bengkulu periode 2024 – 2029 yang akan digelar pada 26 April 2025 di Auditorium Kampus 4 Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UMB).
Ketua DPD IKS Kota Bengkulu terpilih, Ir H. Dayatri ketika dikonfirmasikan, Selasa (22/4/2025) mengatakan acara pelantikan pengurus sekaligus halal bihalal warga IKS Kota Bengkulu akan digelar Sabtu, 26 April 2025 di Auditorium kampus 4 UMB Jl. H. Adam Malik Km 8,5 Kota Bengkulu.
“Ya, Sabtu besok kita akan menggelar acara pelantikan pengurus DPD IKS Kota Bengkulu sekaligus Halal bihalal, untuk memeriahkan acara tersebut kita akan mengadakan KIM dengan mendatangkan artis asal Minang,” kata Dayatri, Selasa, 22 April 2025.
Ia menambahkan untuk artis KIM kita mengundang artis muda minang yang sedang naik daun yakni Fanny YS.
Pada kesempatan itu, Dayatri mengharapkan bukan hanya warga IKS saja yang datang, namun beliau mengundang seluruh warga Kota Bengkulu untuk dapat hadir agar acara tersebut semakin meriah.
Ketika ditanya, Dayatri menjelaskan pemilihan Auditorium kampus 4 UMB karena lokasinya berada di Tengah- Tengah jadi mudah dijangkau dari seluruh pelosok Kota Bengkulu.
Pada kesempatan tersebut Dayatri juga menjelaskan kepada seluruh tamu dan undangan bahwa acara KIM tersebut gratis dan kupon akan dibagikan ketika saat acar akan dimulai dan panitia sudah menyiapkan hadiah menarik bagi tamu dan undangan.
Dengan diadakannya KIM ini diharapkan generasi muda Minang terkhususnya asal Kota Solok, Kabupaten Solok dan Kabupaten Solok Selatan jangan sampai lupa terhadap kesenian dan budaya kita. (Rie)